You are currently viewing Nusapala Undang WALHI dan Outdoor Enthusiast

Nusapala Undang WALHI dan Outdoor Enthusiast

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Nusapala Institut Bisnis Nusantara (IBN) sukses menggelar kegiatan Talkshow secara luring di lantai 9 DJP pada Jumat (6/10/2023).

Pada kesempatan ini, UKM Nusapala mengundang Pembicara dari Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) dan Outdoor Enthusiast yang memberikan materi berkaitan dengan tema kegiatan yakni “Manajemen Perjalanan, Pendakian, dan Peran Masyarakat Dalam Pelestarian Sumber Daya Alam”.

Adapun pembicara yang diundang adalah Mba Nadya Gianifa dari Outdoor Enthusiast dan Mas Sandi Saputra Pulungan dari WALHI.

Mba Nadya membagikan kepada peserta konsep tentang gunung, gua dan tebing serta kegemarannya dalam melakukan pendakian ke tempat-tempat tersebut. Ia berpesan bahwa sebelum melakukan pendakian, penting untuk menyiapkan terlebih dahulu konsep dasar 5W+1H. Melalui konsep dasar ini, peserta pendakian akan mampu melakukan perjalanan alam yang menyenangkan dengan tetap mementingkan keselamatan.

“Jadi dalam 5 W+1H kita harus identifkasi apa yang akan kita lakukan, apakah hiking, running, scrambling, rock climbing dan lain sebagainya. Lalu kenali tujuan kita melakukan hal itu, apakah hanya sekedar ingin berekreasi, meningkatkan keingintahuan, mencari tantangan atau melakukan penelitian,” ujarnya.

Ia juga berpesan kepada peserta yang ingin menaklukkan alam untuk mampu mengidentifikasi faktor internal mulai dari keinginan, cita-cita, batas diri, realistis atas biaya, waktu, kemampuan dan ilmu yang dimiliki. Kemudian peserta juga harus mengetahui faktor eksternal mulai dari budaya, kearifan lokal, mistis, bidang keahlian, cuaca dan iklim.

Outdoor Enthusiast, Mba Nadya Gianifa 

Kemudian, ia juga menceritakan pengalamannya dalam menaklukkan alam yang dikenal memiliki hal mistis.

“Saat saya melakukan penaklukkan di Tilung, kami tetap menghargai hal mistis. Jadi saat dijelaskan tentang Tilung maka kita tidak jadi ke sana,” ujarnya.

Selain menggelar talkshow, terdapat pengumuman perlombaan dan pemberian doorprize kepada peserta yang beruntung.

Panitia juga menyelenggarakan pameran yang diadakan di lantai 10.

Rektor IBN, Ibu Dr. M.F.Christiningrum, Ak., CA. 

Pada kesempatan ini, turut hadir Rektor IBN, Ibu Dr. M.F.Christiningrum, Ak., CA. didampingi oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik Bapak Edi Wahyu Wibowo, S.Sos.,MM dan Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Bapak F.Agung Himawan,SE,MM.

Pada kesempatan ini, Ibu Christin mengapresiasi acara yang terselenggara dengan baik dan dihadiri cukup banyak peserta yang berasal dari internal kampus maupun dari luar.

Ia berharap melalui talkshow, para peserta menyadari perubahan cuaca yang saat ini sedang terjadi dan mampu mencari solusinya.

“Kita sadari bahwa cuaca saat ini sangat ekstrim dan iklim berubah begitu saja. Hal ini terjadi karena bumi kita sedang tidak baik-baik saja,” ujarnya.

Ia berharap melalui talkshow yang diselenggarakan oleh Nusapala, dapat menjadi pelopor kesadaran dalam mencintai bumi rumah bersama.

“Pesan yang mau disampaikan melalui talkshow ini adalah bahwa Nusapala sebagai UKM kampus menggerakkan kita untuk mencintai bumi di mana kita tinggal,” ujarnya.

Peserta Talkshow “Manajemen Perjalanan, Pendakian, dan Peran Masyarakat Dalam Pelestarian Sumber Daya Alam”

Ia juga berharap melalui materi yang disampaikan, para peserta dapat memberikan sumbangsih yang positif dalam memelihara bumi.

“Mari kita tingkatkan kepekaan untuk merawat dan menjaga bumi rumah kita agar generasi selanjutnya bisa merasakan bumi yang sehat,” ujarnya.

Ia juga berharap, kegiatan serupa dapat diselenggarakan lebih intens dan dapat diimplementasikan dalam kehidupan nyata.

“Semoga acaranya tidak hanya sampai di sini saja agar semua bisa terlibat melestarikan alam. Mari kita jaga bumi yang kita huni ini,” pungkasnya.