You are currently viewing Webinar Millenial Skill in Start Up Company

Webinar Millenial Skill in Start Up Company

Humas dan Admisi Institut Bisnis Nusantara (IBN) sukses melaksanakan Webinar “Millenial Skill in Start Up Company” secara daring pada Rabu (19/1/22) pada pukul 14.00 hingga 16.00 WIB.

Narasumber webinar ini adalah David Sebastian S.,SE, MBA yang merupakan Associate Partner DYTRT Biotech, Asian Market. Keseluruhan acara dipandu oleh Anggota Humas IBN Angelica Tobing.

Sebelum acara dimulai, Rektor IBN Dr. M.F. Christiningrum, Ak., CA memberi apresiasi atas kesediaan narasumber dan antusias peserta webinar yang sebagian besar merupakan siswa SMA dan umum.

“Saya sangat mengapresiasi kesediaan mas David sebagai alumnus yang sukses untuk berbagi dengan para peserta yang sudah bergabung. Saya berharap seluruh peserta webinar dapat memetik banyak pelajaran dari kegiatan webinar ini untuk kemudian dikembangkan di kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Rektor IBN Dr. M.F. Christiningrum, Ak., CA 

Menurut Bu Christiningrum, acara ini merupakan salah satu bentuk kepedulian IBN untuk mempersiapkan generasi muda untuk dapat menggali kemampuan diri sebaik-baiknya dan mampu beradaptasi dengan teknologi berbasis digital.

“Indonesia hanya akan maju jika SDMnya memiliki semangat untuk bertarung dengan segala perubahan yang ada,” ujarnya.

Dalam kesempatan ini, Bu Christiningrum mengajak peserta webinar dengan penuh kesadaran berkembang untuk segera bergabung menjadi mahasiswa IBN yang secara konsisten mencetak pelaku-pelaku bisnis yang profesional.

Di awal sesi, David Sebastian S.,SE, MBA memotivasi para peserta untuk mampu mengenali potensi diri secara maksimal dengan cara menuliskan kemampuannya melalui kolom chat. Setelah itu, ia mengajak peserta untuk mengelompokkan jenis kemampuan yang mereka miliki ke dalam 3 jenis skills mulai dari kognitif, teknikal dan interpersonal.

Kemudian, alumnus IBN ini memberikan beberapa langkah jitu yang dapat diaplikasikan oleh peserta agar mendapatkan hasil yang maksimal dalam menggeluti dan mengembangkan bakat yang dimiliki.

“Mari secara konsisten kita  berkomitmen mengasah kemampuan berpikir kritis, kemampuan komunikasi, kemampuan kolaborasi dan kemampuan untuk berkreasi dengan segala kreativitas yang ada agar kita bisa sukses pada bidang yang kita geluti,” ujarnya.

Narasumber David Sebastian S.,SE, MBA Associate Partner DYTRT Biotech, Asian Market

Di pertengahan sesi, Pak David mengajak peserta untuk berlatih melalui permainan singkat yang bertujuan mengasah kejelian, kepekaan dan cara berpikir yang kritis. Salah satu permainan yang dilakukan adalah permainan menelaah kata dan menelaah gambar. Di akhir sesi, sebagai bentuk apresasi, empat peserta yang aktif berproses selama webinar mendapatkan hadiah special dari Tim Humas IBN.

Sebelum sesi berakhir, Anggota Humas IBN Angelica Tobing memperkenalkan IBN kepada peserta webinar dengan tujuan promosi dan mengajak peserta untuk mendaftarkan diri sebagai mahasiswa.

Kemudian Pak David menutup sesi dengan peserta merefleksikan dan meneladani perjuangan penuh oleh pejuang Start Up Indonesia yang berhasil mencapai puncaknya karena kegigihan dan sikap pantang menyerah, salah satunya Achmad Zaky founder Bukalapak. Selain itu, ia juga menambahkan perjuangan dari negeri Tiongkok Jack Ma pendiri sekaligus Chairman Eksekutif dari Alibaba Group, perusahaan e-commerce terbesar di Tiongkok.

“Kedua tokoh yang saya angkat ini adalah tokoh yang berhasil mengembangkan bakat dan talentanya dengan memanfaatkan teknologi digital. Mereka adalah orang yang gagal untuk kesekian kalinya namun memilih untuk tetap berjuang,” ujarnya.

Ia berharap peserta webinar mampu beradaptasi dengan dunia digital agar mampu membawa perkembangan untuk Indonesia.

“Untuk teman-teman jangan menyerah terhadap keadaan. Kita sebagai anak muda harus sadar akan kemampuan kita yang bisa dikembangkan secara digital. Jika gagal, percayalah, pasti masih ada peluang untuk mencapainya. Kesalahan terbesar adalah menyerah. Kalau kamu sudah memulai untuk apa berhenti lagi?” serunya.  

Kabag Humas dan Admisi IBN Yukanita Rianti Dewi, S.Sos

Sehubungan dengan suksesnya acara webinar, Kabag Humas dan Admisi IBN Yukanita Rianti Dewi, S.Sos turut mengapresiasi keseluruhan acara.

“Kegiatan sharing sessions IBN diadakan dengan tujuan membekali para generasi millennial agar lebih siap menghadapi persaingan bisnis global yang kompetitif. Semoga dengan bekal ilmu yang diperoleh dapat memberikan insight kepada peserta sehingga mampu menciptakan professional dan entrepreneur yang handal,” pungkasnya.