You are currently viewing Pelatihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa

Pelatihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa

Pelatihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa (PKMM) Institut Bisnis Nusantara (IBN) berlangsung dengan lancar secara tatap muka selama dua hari satu malam sejak Kamis (2/6/2022) hingga Jumat (3/6/2022). Acara yang diinisiasi oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan merupakan kegiatan perdana yang dilangsungkan setelah vakum selama kurang lebih dua tahun ini. Kegiatan ini dilaksanakan di dua lokasi kegiatan. Acara pembukaan diselenggarakan di lingkungan Kampus IBN Pulo Mas dan acara puncak sekaligus penutupan diselenggarakan di Hotel Garbela Puncak Bogor.  

Marsekal Pertama Bapak Dr. Sigit Priyono, M.Sc. sebagai pembicara perdana membawakan materi dengan tema “Membangun Karakter yang Berwawasan Kebangsaan bagi para aktivis Mahasiswa di Era Digital”. Kemudian acara dilanjutkan dengan pemberian materi kedua oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Bapak Ferdinandus A. Himawan, S.E., M.M dengan tema “Keorganisasian Mahasiswa, Surat Permohonan Dana (SPD), Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ), dan Pakta Integritas”. 

Bapak Dr. Sigit Priyono, M.Sc. 

Pada kesempatan ini, sebagai pihak penyelenggara, Pak Ferdi berpesan agar mahasiswa dapat memanfaatkan organisasi untuk melakukan hal yang positif demi perkembangan organisasi dan kampus.

“Buat sesuatu yang bisa jadi contoh, mengharumkan nama organisasi, mengharumkan nama kampus, bukan bangga saat melakukan suatu perbuatan negatif yang merugikan,” ujarnya. Pak Ferdi juga membekali mahasiswa dengan pengetahuan tentang prosedur pembuatan SPD, penyusunan LPJ, dan Pakta Integritas. 

Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Bapak Ferdinandus A. Himawan, S.E., M.M 

Lalu acara dilanjutkan dengan materi ketiga dengan tema “Kampus Merdeka” oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik Bapak Dr. Nanang Hoesen ST, MT.I. Setelah tiga materi disampaikan di lingkungan kampus, 30 peserta PKMM yang terdiri dari perwakilan organisasi kemahasiswaan dan beberapa dosen pendamping melakukan perjalanan menuju Hotel Garbela Puncak Bogor untuk melanjutkan acara puncak PKMM. Peserta tiba di lokasi pukul 19.00 WIB dan segera santap malam bersama dan mempersiapkan diri untuk acara selanjutnya. 

Wakil Rektor I Bidang Akademik Bapak Dr. Nanang Hoesen S.T., M.T.I. 

Pemateri perdana di Hotel Garbela Puncak Bogor dibawakan oleh Sekretaris Prodi Ilmu Komunikasi Ibu Arta Elisabeth Purba, S.Ikom., M.Ikom. dengan tema “Literasi Digital Bagi Organisasi Mahasiswa”. 

Sekretaris Prodi Komunikasi Ibu Arta Elisabeth Purba, S.Ikom., M.Ikom. 

Kemudian acara dilanjutkan dengan pemberian materi oleh Bapak SP Attang Soeseno, S.E.,M.M tentang “Team Building” hingga pukul 23.00 WIB.  

Bapak SP Attang Soeseno, S.E.,M.M 

Pada hari kedua, seluruh peserta melanjutkan aktivitas dengan olahraga pada pukul 06.00 WIB, mandi dan sarapan hingga pukul 09.00 WIB. Kemudian pada hari kedua diisi oleh materi “Kebijakan Kampus” oleh Rektor IBN Ibu Dr. MF. Christiningrum, Ak., CA. Lalu pemberian “Materi Teknologi Informasi dan Penggunaan Media Sosial dalam Berorganisasi” dibawakan oleh Kaprodi Sistem Informasi dan Sistem Komputer Bapak Novan Yurindera S.Kom., M.M Materi ditutup dengan pelaksanaan games demi melatih cara berkomunikasi dan membangun jejaring serta keakraban antar anggota di dalam suatu organisasi. 

Kaprodi Ssitem Informasi dan Sistem Komputer Bapak Novan Yurindera S.Kom., M.M

Sebelum melaksanakan dokumentasi bersama, Bu Christin berharap pelatihan yang sudah diberikan dapat memotivasi para peserta untuk dapat menjadi pribadi yang berkarakter sesuai dengan tema yang diangkat yakni “Adaptif, Inovatif dan Berkarakter”.   

“Peluang itu ada, mari berpikir bagaimana cara kita menangkap peluang itu. Kecerdasan moral itu penting, memberikan bantuan, mengurangi permusuhan dan kecerdasan moral ini melengkapi semuanya,” ujarnya.

Rektor IBN Ibu Dr. MF. Christiningrum, Ak., CA. 

Bu Christin juga berharap pelatihan ini dapat memotivasi peserta untuk melahirkan program-program unggulan yang bisa berkontribusi menaikkan akreditasi kampus demi pendidikan yang lebih baik. 

“Jadilah orang yang beruntung yaitu ketika kesempatan datang, kita yang terpilih karena kita siap. Mari bersama-sama memajukan diri, memajukan kampus untuk bertumbuh bersama,” pungkasnya.